TEMU ILMIAH IPLBI

Teguh Prihanto

Program Studi Teknik Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Email korespondensi: teguh.prihanto@mail.unnes.ac.id

https://doi.org/10.32315/ti.6.c029

Abstrak

Universitas Negeri Semarang (UNNES) sebagai salah satu universitas hijau di Indonesia senantiasa memiliki komitmen tinggi dalam upaya-upaya penyelesaian permasalahan lingkungan. Mengusung brand sebagai universitas konservasi, UNNES menetapkan visinya sebagai universitas yang berwawasan konservasi dan bereputasi internasional. Penelitian ini akan dilaksanakan dengan desain riset dan pengembangan dengan pendekatan kualitatif. Fokus penelitian adalah pada upaya-upaya pengembangan strategi dan program pengembangan konservasi UNNES dengan memperhatikan aspek-aspek pilar konservasi, yaitu: (1) nilai dan karakter; (2) seni dan budaya; (3) sumber daya alam dan lingkungan. Lokasi penelitian ini mengambil tempat di kampus Unnes Sekaran Gunungpati Semarang. Strategi pengembangan dan program pengembangan untuk setiap ruang lingkup konservasiterdiri dari: (1) Pengelolaan keanekaragaman hayati; (2) Pengelolaan transportasi internal; (3) Pengelolaan energi; (4) Pengelolaan bangunan hijau; (5) Pengelolaan limbah dan air; (6) Pengelolaan konservasi budaya. Semua yang terkait dengan strategi dan program pengembangan konservasi dikelola dalam bentuk manajemen kampus hijau yang bertujuan untuk mewujudkan UNNES sebagai kampus hijau, berkarakter dan memiliki reputasi baik di tingkat regional maupun global.

Kata-kunci : konservasi, kampus, hijau, UNNES

Temu Ilmiah Ikatan Peneliti Lingkungan Binaan Indonesia (IPLBI) 6.
C 029-036