Muhammad Reza  1, Faradhiya Indra Kumala  2, Krisalfina 3

1,2,3 Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Email korespondensi: mhdreza@student.ub.ac.id

https://doi.org/10.32315/ti.9.g045

Abstrak

Rumah subsidi menjadi jawaban atas kebutuhan papan masyarakat Indonesia terutama masyarakat menengah kebawah. Gaya minimalis yang menjadi standar estetika masyarakat modern pun ditawarkan dalam rumah subsidi. Akan tetapi, rumah subsidi ini nyatanya kurang sesuai dengan konsep minimalis dan pada dasarnya kurang menjawab kebutuhan masyarakat sebagai hunian yang nyaman dan aman. Hal itu dapat dilihat dari aspek kenyamanan visual, kenyamanan termal, kenyamanan spasial, dan kenyamanan lingkungan pada rumah subsidi yang tidak terpenuhi, ditambah dengan konsep minimalis yang dimaksud untuk menarik minat pembeli, namun akhirnya menjadi mis-persepsi standar minimalis rumah tinggal. Dengan demikian, perlu dipertimbangkan kembali mengenai konsep minimalis dan kenyamanan hunian pada rumah bersubsidi.

Kata-kunci : kenyamanan hunian, minimalis, rumah bersubsidi

Temu Ilmiah Ikatan Peneliti Lingkungan Binaan Indonesia (IPLBI) 9.
G045-G050