Ryan Ardhiansyah 1, Dwi Siswi Hariyani 2
1,2 Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik dan Desain, Universitas Pembangunan Jaya, Tangerang Selatan.
Email korespondensi: Ryan.Ardhiansyah@student.upj.ac.id
Abstrak
Praktikan yang sedang melakukan kerja profesi di PT Jaya Real Property, Tbk dan ditempatkan pada unit perencanaan dan pengembangan. Dengan adanya rencana untuk membangun bangunan komersial salah satu kawasan di Tangerang, Praktikan ikut serta dalam beberapa pekerjaan. Seperti merancang desain untuk bangunan komersial Ace Hardware pada 3D modelling, rendering, serta mencocokan data denah tanah dan ukuran yang diminta oleh pembimbing kerja. Tujuan dengan adanya tugas tersebut, praktikan juga dapat bereksplorasi untuk mendapatkan bentuk gubahan massa, warna bangunan, serta mencocokkan ukuran bangunan dengan site yang tersedia. Dengan membuat pekerjaan tersebut, praktikan menggunakan metode pengumpulan data atau kuantitatif dengan cara mendapatkan data denah dan ukuran site yang nantinya akan dirancang sebagai bangunan komersial. Sebelum melakukan pekerjaan yang diberikan, praktikan mencari referensi terkait tugas tersebut, seperti mencari referensi desain fasad, desain pintu masuk, mencocokan desain bangunan dengan lahan parkir existing, dan desain untuk sistem drop off penumpang. Dengan pekerjaan ini, diharapkan praktikan dan pembimbing kerja dapat berdiskusi bersama untuk menyelesaikan bangunan komersial seperti Ace Hardware tersebut.
Kata-kunci : komersial, merancang, 3D modelling, ukuran
Temu Ilmiah Ikatan Peneliti Lingkungan Binaan Indonesia (IPLBI) 9.
D041-D046